Minggu, 12 April 2015

Sejarah Rancadarah

Sejarah Rancadarah

rancadarah adalah suatu tempat antara purwakarta dan wanayasa. kalau diterjemahkan ke bahasa indonesia ranca adalah rawa dan darah adalah darah, berarti arti dari namwa rancadarah yaitu rawa darah , serem juga ya namanya.... jadi merinding nihh.. legenda rancadarah itu sendiri yang membuat daerah tersebut disebut rancadarah.....

jadi ceritanya dahulu ketika jaman penjajahan belanda,saat itu wanayasa adalah sebuah kota kerasidenan belanda, dalam hal ini VOC menjadikan wanayasa sebagai tempat perkebunan teh. hampir meliputi luas seluruh wanayasa. saat itu perkebunan teh tersebut dipimpin oleh pengurus belanda yang bernama sheper leau.teh wanayasa ini terkenal dengan nama teh jawa.

pekerja dari perkebunan teh ini kebanyakan berasal dari tionghoa yang berasal dari makao,saat itu para pekerja teh jarang dibayar malah terkadang tidak dibayar sama sekali. yaa namaya juga penjajah.

akhirnya setelah sekian lama menderita dari penjajahan VOC. para pekarja teh ini mulai mengadakan perlawanan. penguruh perkebunan teh sheper leau dibunuh. terjadi kerusuhan besar besaran di wanayasa. selain wanayasa terjadi kerusuhan juga di purwakarta.

akhirnya para pekerja teh yang berasal dari tionkok itu beramai ramai menuju purwakarta sengan tujuan mengajak rakyat purwakarta mengadakan perlawanan bersama sama, tetapi saat mereka telah sampai di rancadarah, mereka dihadang oleh belanda yang ingin meredam kemarahan mereka tapi apa daya. karena para pekerja teh tersebut telah pada puncak amarah mereka, karena telah sekian lama menderita, pertumpahan darahpun tidak bisa dibendung. disaat itulah pertempuran terjadi, dari pihak pekerja maupun pihak belanda, mereka saling menyerang dengan membabi buta karena pertemouran jarak dekat tersebut banyak korban jiwa berjatuhan,darah berceceran dimana mana dampai seperti genangan genangan air berwarna merah pekat, mayat mayat tergeletak disana sini. karna disaat pertempuran tersebut banyak darah bercucuran disepanjang daerah tersebut,hingga seperti rawa, bahkan mengalir seperti air sungai. maka tempat tersebut dinamakan rancadarah atau kalo diartikan yaitu rawa darah.

1 komentar:

  1. Betway Casino Site - ChoDiego Casino
    If you vua nhà cái are looking for an online casino site to play poker with cash, you can certainly find a good casino site 카지노사이트 to get started in. bet365 It will

    BalasHapus